1. Mendaftar Sebagai Peserta Seleksi PPG Pra Jabatan
Sesuai dengan amanat Undang-undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen pasal 8 yang menyebutkan bahwa Guru wajib memiliki kualifikasi akademik, kompetensi, sertifikat pendidik, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki kemampuan untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional. Salah satu program yang dicanangkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi adalah Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Pra Jabatan.
1.1. Mendaftar Sebagai Peserta Seleksi PPG Pra Jabatan
Berikut adalah langkah-langkah yang dilakukan untuk mendaftar sebagai PPG Prajabatan :
Akses laman https://gtk.belajar.kemdikbud.go.id/.
Klik tombol Registe Akun pada card bagian PPG Pra Jabatan.

Pilih pendaftaran sebagai Pesrta Seleksi PPG Pra Jabatan

Masukkan email yang akan Anda gunakan untuk mendaftar sebagai peserta PPG Prajabatan
Lakukan verifikasi Chaptcha dengan mencentang pada bagian "Saya Bukan Robot", kemudian klik selanjutnya

Sistem Akan mengirimkan pesan konfirmasi menuju email yang sudah Anda masukkan

Buka kotak masuk email Anda dan klik pada bagian tautan untuk konfirmasi pendaftaran

Anda akan diarahkan menuju laman validasi data diri

Masukkan NIK, Nama, Jenis Kelamin dan Tanggal Lahir sesuai yang terdapat pada KTP Anda, kemudian klik selanjutnya
Data Anda akan divalidasi melalui data pada Dukcapil, pastikan seluruh Data yang Anda masukkan telah sesuai

Buat Kata Sandi untuk Akun Anda
Klik Simpan Kata Sandi

Pilih unsur sesuai dengan data Anda.
Centang pada bagian persetujuan proses pendaftaran, kemudian klik Daftar.

Akun Anda telah berhasil dibuat, selanjutnya silakan masuk kemudian melanjutkan proses pengisian biodata diri

1.2. Login Kedalam SIM PPG Prajabatan
Sebelum login kedalam SIM PPG Prajabatan, pastikan bahwa Anda telah mendaftar dan membuat akun Pendaftaran PPG Prajabatan. Berikut adalah langkah-langkah yang dilakukan untuk login kedalam SIM PPG Prajabatan :
Pastikan Anda telah mendaftaer dan melakukan validasi data diri
Klik tombol masuk pada laman konfirmasi pendaftatran

Anda akan diarahkan menuju laman login

masukkan email dan kata sandi yang sudah Anda buat sebelumnya
Klik Masuk
Anda telah berhasil login kedalam SIM PPG Prajabatan
