3.1 Calon Guru Pamong/Instruktur Melengkapi Data Profil

Berikut tahapan yang harus dilakukan oleh calon guru pamong maupun calon instruktur PPG Prajab untuk melengkapi data profil sebagai syarat administrasi :

  1. Pastikan Anda telah menyiapkan berkas pindaian berikut pada lokal komputer;

    1. Pindaian Ijazah Terakhir .
    2. Pindaian SK Jabatan Fungsional Terakhir (bagi guru/dosen).
    3. Pindaian berkas Sertifikat Pendidik (bagi guru/dosen).
    4. Pindaian Sertifikat Keahlian (bagi praktisi pendidikan)
    5. Pindaian Surat ijin pimpinan yang ditandatangani oleh Kepala Sekolah/rektor/dekan (bagi guru/dosen, format dokumen dapat diunduh melalui sistem).
    6. Pindaian Surat Pernyataan komitmen untuk mengikuti pelatihan penyegaran dan pelaksanaan PPG (format dokumen dapat diunduh melalui sistem).
    7. Pindaian Surat Keputusan (SK) pengalaman mengajar minimal 5 tahun (bagi praktisi pendidikan).
  2. Selanjutnya, pada laman beranda calon guru pamong/instruktur, pilih modul menu Profil Anda.

  3. Anda akan diarahkan pada laman detil Profil.

  4. Lengkapi info Pribadi Anda beserta Informasi Pendukung lainnya, untuh unggah file pas foto Anda, klik ikon kamera pada kolom foto diri (perhatikan gambar).

  5. Selanjutnya, lengkapi data dasar profil Anda, klik tombol pensil pada kolom data profil (perhatikan gambar).

  6. Isikan data Profil dasar Anda dengan lenkap.

  7. Lengkapi juga informasi lain yang dibutuhkan pada kolom yang telah disediakan.

  8. Isi Data Pelengkap, klik pada kolom Data Pelengkap dan selanjutnya klik tombol UBAH.

  9. Lengkapi isian Data Pelengkap, pastikan Anda melampirkan pindaian NPWP dan SIMPAN.

    Isian Jabatan Fungsional dan Pangkat/Golongan bersifat Opsional, artinya anda boleh mengosongi bagian tersebut jikak tidak memiliki Jabatan Funsionalitas atau Pangkat/Golongan.

  10. Isikan data Riwayat Pendidikan Tinggi Anda, klik tombol TAMBAH pada kolom Riwayat Pedidikan Tinggi.

  11. Isi data riwayat pendidikan tinggi Anda pada kolom yang telah disediakan, pastikan Anda juga melampirkan pindaian berkas ijazah dan klik tombol SIMPAN.

  12. Ulangi langkah ke-10 hingga ke-11 diatas untuk menambahkan riwayat pendidikan tinggi lainnya.

  13. Isikan data Bidang Keahlian Anda, klik tombol TAMBAH pada kolom Bidang Keahlian.

  14. Isi data Bidang Keahlian Anda pada kolom yang telah disediakan, pastikan Anda juga melampirkan pindaian berkas sertifikat keahlian dan klik tombol SIMPAN.

  15. Ulangi langkah ke-13 hingga ke-14 diatas untuk menambahkan bidang keahlian lainnya.

  16. Isikan data Pengalaman Kerja/Jabatan Anda, klik tombol TAMBAH pada kolom Pengalaman Kerja/Jabatan.

  17. Isi data Pengalaman Kerja/Jabatan Anda pada kolom yang telah disediakan, pastikan Anda juga melampirkan pindaian berkas SK jabatan fungsional terakhir dan klik tombol SIMPAN.

  18. Ulangi langkah ke-16 hingga ke-17 diatas untuk menambahkan data pengalaman kerja/jabatan lainnya.

  19. Isikan data Pelatihan/Training/Workshop yang pernah Anda ikuti, klik tombol TAMBAH pada kolom Pelatihan/training/workshop.

  20. Isi data Pelatihan/training/workshop yang Anda ikuti pada kolom yang telah disediakan, pastikan Anda juga melampirkan Pindaian Berkas Sertifikat Pelatihan/Training/Workshop yang dimiliki dan klik tombol SIMPAN.

  21. Ulangi langkah ke-19 hingga ke-20 diatas untuk menambahkan data pelatihan/training/workshop lainnya.

  22. Isikan data Pengalaman Mengajar yang pernah Anda alami, klik tombol TAMBAH pada kolom Pengalaman Mengajar.

  23. Isi data Pengalaman Mengajar yang Anda pada kolom yang telah disediakan, pastikan Anda juga melampirkan Pindaian Berkas sertifikat pendidik yang dimiliki dan klik tombol SIMPAN.

  24. Ulangi langkah ke-22 hingga ke-23 diatas untuk menambahkan data pengalaman mengajar lainnya.

  25. Selanjutnya, Unggah Persyaratan Berkas Pindaian Surat Ijin Pimpinan ;

    1. Pastikan Anda mengunduh template surat dari sistem.

    2. Berikut contoh hasil unduh template surat ijin. Kemudian sesuaikan isi sesuai persyaratan dan cetak untuk ditandatangani pimpinan.

    3. Pindah surat ijin yang telah ditandatangani pimpinan tersebut untuk selanjutnya dapat diunggah pada sistem.

  26. Pastikan Anda juga Unggah Pindaian Surat Pernyataan Mengikuti Program ;

    1. Pastikan Anda mengunduh template surat dari sistem.

    2. Berikut contoh hasil unduh template surat pernyataan mengikuti program. Kemudian sesuaikan isi sesuai persyaratan dan cetak untuk ditandatangani.

    3. Pindah surat pernyataan mengikuti program yang telah ditandatangani tersebut untuk selanjutnya dapat diunggah pada sistem.

  27. Langkah selanjutnya adalah melakukan unggah pindaian berkas yang membuktikan memiliki kepakaran khusus minimal bertaraf nasional untuk Penerapan model pembelajaran inovatif jenjang SD/Hak cipta media pembelajaran inovatif jenjang SD/penulis buku ajar jenjang SD/Trainer pembelajaran jenjang SD (Khusus untuk calon instruktur yang berasal dari unsur Praktisi Pendidikan)

    1. Klik pada ikon opsi (titik tiga) pada bagian Berkas yang membuktikan memiliki kepakaran khusus minimal bertaraf nasional untuk Penerapan model pembelajaran inovatif jenjang SD/Hak cipta media pembelajaran inovatif jenjang SD/penulis buku ajar jenjang SD/Trainer pembelajaran jenjang SD

    2. Pilih Unggah Berkas

    3. Anda akan dialihkan menuju laman unggah Berkas yang membuktikan memiliki kepakaran khusus minimal bertaraf nasional untuk Penerapan model pembelajaran inovatif jenjang SD/Hak cipta media pembelajaran inovatif jenjang SD/penulis buku ajar jenjang SD/Trainer pembelajaran jenjang SD

    4. Pilih hasil pindaian Berkas yang membuktikan memiliki kepakaran khusus minimal bertaraf nasional untuk Penerapan model pembelajaran inovatif jenjang SD/Hak cipta media pembelajaran inovatif jenjang SD/penulis buku ajar jenjang SD/Trainer pembelajaran jenjang SD

    5. Pilih Simpan

  28. Unggah pindaian berkas yang membuktikan kegiatan meningkatkan mutu pembelajaran jenjang SD; Pernah memiliki pengalaman mengajar/melatih guru (Khusus untuk calon instruktur yang berasal dari unsur Praktisi Pendidikan)

    1. Klik pada ikon opsi (titik tiga) pada bagian Berkas yang membuktikan kegiatan meningkatkan mutu pembelajaran jenjang SD; Pernah memiliki pengalaman mengajar/melatih guru

    2. Pilih Unggah Berkas

    3. Anda akan dialihkan menuju laman unggah Berkas yang membuktikan kegiatan meningkatkan mutu pembelajaran jenjang SD; Pernah memiliki pengalaman mengajar/melatih guru

    4. Pilih hasil pindaian Berkas yang membuktikan kegiatan meningkatkan mutu pembelajaran jenjang SD; Pernah memiliki pengalaman mengajar/melatih guru

    5. Pilih Simpan

  29. Unggah pindaian berkas yang membuktikan pengakuan kelayakan kompetensi dari institusi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan atau institusi lain yang memiliki kerjasama internasional (Khusus untuk calon instruktur yang berasal dari unsur Praktisi Pendidikan)

    1. Klik pada ikon opsi (titik tiga) pada bagian Berkas yang membuktikan pengakuan kelayakan kompetensi dari institusi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan atau institusi lain yang memiliki kerjasama internasional

    2. Pilih Unggah Berkas

    3. Anda akan dialihkan menuju laman unggah Berkas yang membuktikan pengakuan kelayakan kompetensi dari institusi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan atau institusi lain yang memiliki kerjasama internasional

    4. Pilih hasil pindaian Berkas yang membuktikan pengakuan kelayakan kompetensi dari institusi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan atau institusi lain yang memiliki kerjasama internasional

    5. Pilih Simpan

  30. Unggah pindaian berkas yang membuktikan memiliki keahlian dan prestasi terkait pengajaran bidang PGSD (Khusus untuk calon instruktur yang berasal dari unsur Praktisi Pendidikan)

    1. Klik pada ikon opsi (titik tiga) pada bagian Berkas yang membuktikan memiliki keahlian dan prestasi terkait pengajaran bidang PGSD

    2. Pilih Unggah Berkas

    3. Anda akan dialihkan menuju laman unggah Berkas yang membuktikan memiliki keahlian dan prestasi terkait pengajaran bidang PGSD

    4. Pilih hasil pindaian Berkas yang membuktikan memiliki keahlian dan prestasi terkait pengajaran bidang PGSD

    5. Pilih Simpan

  31. Langkah terakhir, Unduh dan Unggah Curriculum Vitae. Anda dapat mengunduh dan cetak curriculum vitae apabila sudah melengkapi semua data yang dibutuhkan sesuai dengan persyaratan di atas. Pastikan semua persyaratan sudah mendapatkan status centang hijau.

    1. Klik tombol UNDUH DAN CETAK CV untuk mengunduh data riwayat hidup (CV) dari hasil isian data profil diatas.

    2. Periksa hasil unduh CV tersebut, jika ada yang kurang sesuai silakan perbaiki data isian profil yang sudah dilakukan namun jika telah sesuai silakan cetak untuk ditandatangani.

    3. Pindah dokumen CV yang telah ditandatangani tersebut untuk selanjutnya dapat diunggah pada sistem. Klik tombol UNGGAH CV.

results matching ""

    No results matching ""