2.1 Verifikasi Ajuan Kandidat
Proses verifikasi / persetujuan ajuan dari Guru / Kandidat dapat dilakukan oleh Operator Program Banpem S1 pada masing-masing jenjang. Berikut ini langkah-langkah yang dilakukan Oprator Program Banpem S1 dalam proses verifikasi / persetujuan ajuan dari Guru / Kandidat :
Masuk kedalam SIM Banpem S1 dengan mengakses http://studi.simpkb.id/. Masukkan surel dan kata sandi, kemudian klik MASUK
Selanjutnya pada laman Beranda silakan klik modul menu Verval Kandidat
Pada laman Verval Kandidat silakan pilih salah satu data ajuan yang status verifikasinya "Diajukan" (belum diverval), kemudian klik KUNCI untuk memilih data ajuan tersebut agar tidak dilakukan verifikasi juga oleh Operator lain
Lakukan konfirmasi kunci data ajuan yang akan diverifikasi dengan klik YA
Setelah data ajuan Anda kunci silakan klik tombol VERIFIKASI
Selanjutnya Anda akan diarahkan menuju data lengkap ajuan Kandidat. Pada bagian bawah laman, silakan klik tombol TIDAK DITERIMA, PERBAIKAN, atau DITERIMA sesuai dengan hasil verifikasi Anda dan jika sudah klik tombol SIMPAN
DITERIMA adalah kondisi jika seluruh data dan dokumen pendukung telah sesuai
PERBAIKAN adalah kondisi jika terdapat data atau berkas persyaratan yang perlu diperbaiki
TIDAK DITERIMA adalah kondisi jika ajuan Kandidat / Guru akan ditolak dikarenakan tidak memenuhi kriteria persyaratan
Jika hasil verifikasi adalah PERBAIKAN atau TIDAK DITERIMA maka Anda bisa menambahkan alasan untuk perbaikan atau informasi mengapa tidak diteima
Lakukan konfirmasi verifikasi dengan klik YA
Proses verifikasi data ajuan telah selesai dan status verval pada ajuan Kandidat telah berubah